Sapulette Harap API 2023 Bisa Kembangkan Pariwisata di Ambon
potretmaluku.id – Kota Ambon menjadi tuan rumah penyelenggaraan malam puncak Anugerah Pesona Indonesia (API) ke-8, Rabu (1/11/2023) besok.
Malam puncak API Tahun 2023 dengan tema “Music Tourism” telah diawali dengan Expo Activity dan Talk Show oleh Maluku Promotion Board di Pattimura Park Kota Ambon sejak senin kemarin yang dibuka secara resmi oleh Asisten III Sekkot Roby Sapulette.
“Ini merupakan suatu kebanggan bagi Kota Ambon sebagai tuan rumah malam puncak API di tahun ini,” kata Robby Sapulette, Selasa (31/10/2023).
Kata dia, API telah berlangsung sejak 2016. Event tersebut juga telah berhasil mempromosikan ribuan destinasi dan produk wisata di nusantara. Pada event tersebut, Kota Ambon telah berhasil menjuarai beberapa kategori.
Di Tahun 2020, Kota Ambon meraih juara II kategori Brand Pariwisata, Ambon City Of Music. Di Tahun 2021 juga Ambon keluar sebagai juara III kategori Atraksi Budaya Sounds Of Green.
“Dan yang terakhir itu Tahun 2022, Ambon juara I kategori Kampung Adat Hatu Rutui negeri Rutong,” jelasnya.
Kata Robby, di malam puncak API Tahun 2023 ini akan menghadirkan 18 nominator terbaik se-Indonesia untuk kategori pariwisata.
API Tahun 2023 ini diharapkan bisa memberikan edukasi bagi penggerak sektor pariwisata yang ada di daerah, sekaligus mengajak berbagai pihak untuk ikut berperan aktif dalam meningkatkan kepedulian daya tarik pariwisata desa/negeri dan kelurahan dalam berbagai produk wisata.
“Saya ini memberikan kontribusi bagi pengembangan pariwisata, baik dari sisi destinasi maupun pertumbuhan ekonomi kreatif di Maluku dan Kota Ambon, serta bisa mewujudkan perubahan lebih baik dalam memajukan pariwisata,” ungkapnya. (HAS)
Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi