MalukuOlahraga

Pra PON Catur 2023 di Ambon Siap Digelar Agustus Mendatang

potretmaluku.id – Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PERCASI) Maluku akan menggelar Pra Pekan Olahraga Nasional (PON) catur tahun 2023 untuk zona Indonesia Timur di Kota Ambon.

Ketua Umum Pengprov PERCASI Maluku, Edwin Adrian Huwae mengatakan, sebelumnya Kota Ambon telah diputuskan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Pra-PON cabang catur dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PERCASI di JI. Expo Kemayoran Jakarta, Selasa (14/3/2023) silam.

Atas putusan tersebut, maka Pra Pra PON Catur 2023 zona Indonesia Timur yang akan diikuti oleh NTT, NTB, Papua, Papua Barat, Maluku Utara dan Maluku itu telah dijadwalkan berlangsung tanggal 2 hingga 6 Agustus Tahun 2023 mendatang.

“Pengprov PERCASI Maluku siap untuk melaksanakan event itu,” tegas Edwin Huwae kepada potretmaluku.id, Senin (3/7/2023).

Kata Edwin, Pengrov PERCASI Maluku dan Kota Ambon tengah menyiapkan berbagai kebutuhan menjelang pelaksanaan Pra PON Catur Tahun 2023 di Kota Ambon.

Sebagai salah satu cabang olahraga (cabor) di Maluku, pihaknya berharap ada dukungan dari Pemerintah Daerah (Pemda), baik Pemprov Maluku maupun Kota Ambon sebagai tuan rumah, termasuk Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Maluku dan Kota Ambon.

Meski belum tampak kepedulian dari KONI terhadap cabor catur dan cabor-cabor lainnya, namun Pengprov PERCASI Maluku tetap bersikukuh untuk melaksanakan serta mensukseskan Pra PON Catur Tahun 2023.

“Kami harap ada kepedulian dari KONI Maluku, agar bisa melahirkan atlit PERCASI Maluku yang berprestasi dan mengharumkan nama Maluku di level nasional dan regional,” tutur Edwin.

Anggota DPRD Provinsi Maluku itu mengaku, dari komunikasi yang dibangun, Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon juga akan mensuport pelaksanaan Pra PON tersebut, dan melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) juga akan berkoordinasi dengan pemkot melalui Sekretaris Kota (Sekkot) untuk turut membantu suksesnya event tersebut.

Dia berharap, apa yang dijanjikan oleh Kepala Dispora Kota Ambon bisa diwujudkan agar tugas-tugas Pengprov PERCASI Maluku bisa diringankan. Sebab, beban pelaksanaan Pra PON itu tidak bisa diberikan ke Pemprov.

“Pemprov tidak punya anggaran untuk itu. Kalau pun toh ada, itu bagian dari sumbangan dari orang-orang yang peduli terhadap pengembangan olahraga catur di Maluku,” jelasnya.

Target Edwin, di Pra PON tersebut bisa meloloskan sebanyak enam atlit catur Maluku untuk ikut dalam PON Catur Tahun 2024 mendatang. Hasil dari Kejurnas yang dilaksanakan beberapa waktu lalu membuatnya optimis bisa lolos ke PON 2024.

Sebab, Kejurnas kemarin, Maluku berhasil meraih tiga gelar master. Tiga gelar tersebut akan diikutkan juga sebagai atlit pada Pra PON nanti. Proses seleksi sudah dilakukan sejak Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) dan Kejurnas merupakan bagian dari proses seleksi juga.

“Training Center (TC) terhadap para atlet juga sementara dilakukan dalam rangka peningkatan skill atlit. Kami fokus untuk itu agar bisa menyiapkan diri lebih baik untuk mengikuti Pra PON,” cetusnya.

Pengprov PERCASI Maluku juga berharap seluruh delegasi yang akan datang dari NTT, NTB, Papua dan Papua Barat dan Maluku Utara, juga bisa mendapat pelayanan yang baik di Kota Ambon.

“Nah, dalam konteks itu, maka kami telah menyurati Pemprov Maluku dan Pemkot Ambon untuk turut mendukung serta mensukseskan Pra PON di Kota Ambon ini,” tandasnya. (HAS)


Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi

Berita Serupa

Back to top button