Polres Pulau Buru Bagi 100 Paket Bantuan Sembako di Kecamatan Lilialy dan Waplau
potretmaluku.id – Lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1994, menggelar kegiatan berbagi bantuan sosial kepada warga di saat pandemi Covid-19, lewat tema “Bangga Melayani Bangsa”. Di Pulau Buru, pembagian sembako ini dipimpin langsung oleh Wakil Kepala Polres (Wakapolres) Pulau Buru, Kompol J. Parinusa SH., MH.
Ratusan paket sembako tersebut, diberikan bagi warga yang terdampak Covid-19 di desa Waemiting, Sawa, Waeperang, di Kecamatan Lilialy, serta di Desa Waplau, Kecamatan Waplau.
Dalam keterangannya, Perwira Urusan Humas Polres Pulau Buru Aipda M.Y.S. Djamaluddin, Sambut (28/8/2021), menyebutkan selain dihadiri Wakapolres Pulau Buru, pada kegiatan ini juga turut dihadiri Kepala Bagian Logistik Polres Pulau Buru, AKP Jafar Husen, serta Kepala Desa Waeminting.
“Puluhan pasukan Polres Buru menggunakan mobil dan truk untuk mengawal distribusi paket sembako kepada masyarakat miskin, yang terkenal dampak Covid-19 di Kecamatan Lilialy dan Kecamatan Waplau,” ujarnya.
Pada saat pembagian sembako, menurut Djamaluddin, Wakapolres juga mengimbau agar masyarakat selalu mematuhi protokol kesehatan, agar bisa memutus mata rantai penyeberan wabah Covid-19.(PM-07)
Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi