AmboinaKawan JebiMalukuNasional

DPRD Kota Ambon Sambut Baik Kunjungan Wapres Gibran ke Ambon

potretmaluku.id – Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka dikabarkan akan melakukan kunjungan ke Kota Ambon pada pada Rabu (15/1/2025).

Salah satu agenda kedatangan Gibran ke Kota Ambon itu untuk memantau secara langsung pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi siswa di salah satu Sekolah Dasar (SD). Rencana tersebut mendapat sambutan baik dari DPRD Kota Ambon.

“DPRD Ambon memberikan apresiasi dan rasa hormat karena pak Gibran sudah mau menjadikan Ambon sebagai salah satu kota di Indonesia yang didatangi untuk melihat langsung program makan bergizi gratis,” kata Ketua DPRD Kota Ambon, Morits Tamaela, Senin (13/1/2024).

Menurutnya, DPRD bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon sebelumnya juga telah melakukan koordinasi dan komunikasi secara intens dalam mendukung dan menyukseskan program MBG di Ambon.

Dukungan yang dibahas baik dari sisi infrastruktur, sumber daya manusia maupun dengan penyelarasan anggaran di dinas-dinas terkait untuk hal itu.

“Kami juga sudah minta kesiapan dari Dinas Pendidikan dan pihak sekolah dalam rangka menyukseskan program prioritas Presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka ini,” katanya.

“DPRD juga mengimbau kepada seluruh pihak untuk mendukung dan menyukseskan kunjungan Wapres di Kota Ambon,” tambah Morits. (SAH)


Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi

Berita Serupa

Back to top button