NasionalPolitik

Cak Imin Sebut Koalisi PKB – Gerindra Hampir Matang

PILPRES 2024

potretmaluku.id – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menyatakan diri siap sebagai Calon Presiden (Capres) di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Selain mendapat dukungan dari PKB, politisi yang akrab disapa Cak Imin itu juga mendapat dukungan dari keluarga Nahdlatul Ulama (NU) di sejumlah wilayah.

Kata Cak Imin, meski tersisa 1 Tahun setengah dilaksanakan Pilpres, namun PKB sudah menjajaki koalisi dengan sejumlah partai politik (Parpol).

“Waktunya kan panjang, 1 Tahun setengah itu adalah waktu yang sangat fleksibel, sehingga peluang untuk konsolidasi koalisi itu akan semakin terbuka,” kata Cak Imin kepada wartawan di Ambon, Rabu (3/8/2022).

Dia menyebut Koalisi yang intens dibangun saat ini adalah bersama Partai Gerindra. Koalisi antar kedua parpol itu memang belum resmi. Namun, jika nanti koalisi itu final, maka telah memenuhi persyaratan ambang batas pengajuan calon presiden atau Presidential Threshold.

Meski demikian, namun tidak menutup kemungkinan komunikasi bersama partai lain untuk ikut berkoalisi dalam kontestasi politik pilpres juga dibangun.

“Soal koalisi, yang hampir matang adalah dengan Gerindra. Sementara dengan partai lain, masih terus dalam pembicaraan,” ujar Cak Imin.

Menurut dia, pematangan komunikasi politik terus dilakukan, tak hanya dengan Partai Gerindra yang juga tengah mengusung Prabowo Subianto sebagai Capres di Pilpres nanti, tapi juga dilakukan bersama parpol lainnya.

Kedua parpol itu sama-sama mengusung capres. Soal siapa yang nantinya mengambil posisi Calon Wakil Presiden (Cawapres), itu masih terus dimatangkan.

“Upaya koalisi masih terus dimatangkan, tapi tidak menutup kemungkinan bagi partai lain untuk bergabung dalam koalisi nanti,” ujarnya.(HAS)

IKUTI BERITA LAINNYA DIĀ GOOGLE NEWS


Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi

Berita Serupa

Back to top button