Nasional

Mahasiswa FSD UNM Kuliah Dengan Gaya Anak Nongkrong

potretmaluku.id – Pelataran Gedung Sao Panrita Universitas Negeri Makassar (UNM) Parangtambung, yang biasa jadi tempat nongkrong, Jumat malam, 3 Mei 2024, kedatangan lebih 30 mahasiswa Jurusan Seni Rupa, Fakultas Seni dan Desain (FSD) UNM. Mahasiswa semester 2 itu akan mengikuti kuliah menggambar sketsa, dengan dosen pengampu Muhammad Suyudi.

Suyudi berkolaborasi dengan perupa AH Rimba, dengan mengajak mahasiswanya hadir dalam kegiatan “Sketsa Jumat Malam”, yang diinisiasi Rimba. Kegiatan rutin di depan Kedai Sahabat Kasumba ini sudah memasuki sesion 52. Malam itu, temanya “Suara dan Gambar di Halaman”.

“Belajar itu tidak harus di dalam gedung tapi juga bisa di ruang-ruang seperti ini. Karena proses belajar yang terpenting itu ada di hati dan di pikiran,” terang Rimba di hadapan mahasiswa.

WhatsApp Image 2024 05 04 at 09.17.49

Di Pelataran Sao Panrita ini, ada sebanyak 30an kios, yang menyediakan beragam keperluan. Selain Kedai Sahabat Kasumba yang menyediakan aneka pilihan minuman kopi dan mie instan, juga ada warung bakso, tempat servis laptop, toko buku, dan lain-lain.

Dengan beragam aktivitas seperti itu, maka tema “Suara dan Gambar di Halaman” menjadi relevan. Rimba menambahkan, kita semua bisa berkreasi sembari orang-orang tetap menjalankan aktivitas kesehariannya. Adik-adik menghasiswa bisa menggambar, membuat sketsa, tapi di sekeliling kita ada yang ngopi, ada yang berkaraoke, ada yang bersenda-gurau, tanpa harus ada yang merasa terganggu.

Dikatakan, kita mesti terbiasa bersahabat dengan lingkungan sekitar, biar tidak kagok pada situasi yang berubah. Adik-adik mahasiswa diajak menggambar di luar ruang agar langsung bisa menangkap objek, sekaligus lingkungan sosial kita.


Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi

1 2Next page

Berita Serupa

Back to top button