Ekonomi & BisnisSeram Bagian Barat

Dukung Perputaran Ekonomi, Camat Kepulauan Manipa Aktifkan Pasar Rakyat

potretmaluku.id – Guna meningkatkan serta mempercepat perputaran ekonomi, berupa sembako lokal maupun non-lokal, Sabtu (25/2/2023), diaktifkan Pasar Rakyat yang berlangsung di Negeri Tomalehu Barat, Kecamatan Kepulauan Manipa, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB).

“Aktivitas pasar hari ini meski belum dapat menjawab kebutuhan masyarakat, baik penjual maupun pembeli, namun diharapkan kedepan akan mempercepat perputaran ekonomi,” ujar Camat Kepulauan Manipa Yusnita Tiakoli, saat mengaktifkan pasar rakyat yang beberapa waktu lalu diresmikan oleh Bupati SBB.

Pernyataan ini disampaikan Tiakoly saat penjual mulai menempati meja jualan masing-masing, berdasarkan pengambilan nomor undian oleh masing masing negeri yang ada di wilayah Kecamatan Manipa

“Saya berharap, agar pasar bisa diaktifkan setiap hari, bagi para penjual dari ketujuh negeri yang ada. Sehingga kehadiran pasar dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Manipa,” ujarnya.

Meja-meja atau lapak yang tersedia, sudah diundi kepada tujuh negeri, dan diharapkan mereka bisa memasarkan barang jualannya setiap hari dari negeri masing-masing negeri tersebut.(JAY)


Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi

Berita Serupa

Back to top button