potretmaluku.id – Dalam rangka meningkatkan partisipasi Indonesia dalam UNESCO Creative Cities Network (UCCN) atau Jejaring Kota Kreatif UNESCO, maka Komisi Nasional Indonesia untuk UNESCO, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menyelenggarakan Webinar Kegiatan Sosialisasi Call for Application UCCN 2021.
Sehubungan dengan hal tersebut, Direktur Ambon Music Office Ronny Loppies, yang juga adalah Focal Point of Ambon UNESCO City of Music, diminta untuk ikut menjadi narasumber apada kegiatan sosialisasi, yang digelar di Tangerang, Banten, Kamis (29/4/2021).
“Pada kegiatan ini, sebagai keanggotaan pada Jejaring Kota Kreatif UNESCO, saya diminta berbagi pengalaman serta memaparkan Strategi Berkelanjutan Ambon UNESCO City of Music,” ujar Ronny kepada potretmaluku.id, Kamis malam.
Kegiatan Sosialisasi Call for Application 2021 ke dalam UNESCO Creative Cities Network
(UCCN) ini sendiri, disebut Ronny, bertujuan untuk:
- Menyamakan Persepsi antar Kementerian Lembaga terkait UCCN di Indonesia akan
guideline dan teknis kriteria di tingkat nasional dalam mengusulkan Kota ke dalam
UCCN/Jejaring Kota Kreatif UNESCO; - Meningkatkan pemahaman Kabupaten dan Kota-kota Kreatif di Indonesia akan proses
Pengusulan menjadi Anggota UCCN/Jejaring Kota Kreatif UNESCO; - Mendorong Kota Kreatif di Indonesia yang telah menjadi bagian dari UCCN/Jejaring Kota Kreatif UNESCO untuk menjadi “mentor” dan menularkan praktik baik serta pengalaman dengan Kabupaten Kota Kreatif di Indonesia yang lain;
- Mendorong Kabupaten Kota di Indonesia untuk memajukan dan mengembangkan
Subsektor Ekonomi dan Kreatifitas Unggulan yang telah ditentukan untuk menyokong
Pembangunan Kota Berkelanjutan.
Sedangkan kegiatan yang diusulkan ini, jika merujuk pada kerangka acuan kegiatan, menurut Ronny, direncanakan akan menghasilkan antara lain:
- Kota-kota yang berkomitmen untuk mengusulkan diri ke dalam UNESCO Creative Cities Network (UCCN)/Jejaring Kota Kreatif UNESCO secara khusus pada Call for Application 2021 ini dan secara luas di Call for Application selanjutnya;
- Pemahaman Pengisian Dossier yang lengkap dan sesuai format standar pengusulan Kota ke dalam UCCN/Jejaring Kota Kreatif UNESCO;
- Peningkatan kualitas Jaringan Kota-kota Kreatif di Indonesia, baik pada IndonesiaCreative Cities Network (ICCN) maupun penguatan jaringan Kabupaten Kota Kreatif melalui Program Mandiri Kabupaten/Kota Kreatif Indonesia (PMK3I) serta KaTa Kreatif sehingga dapat lebih membantu meningkatkan perekonomian di kota-kota Kreatif pada khususnya dan Indonesia pada umumnya.
Selain Ronny, beberapa narsumber lain yang berbagi pada kegiatan yang digelar juga secara virtual ini, antara lain:
- Ketua Umum ICCN, Fiki Satari
- Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung, Dewi Kaniasari
- Direktur Pengembangan dan Pemanfaatan Kebudayaan Kemendikbud, Restu Gunawan
- Direktur Infrastruktur Ekonomi Kreatif, Kementerian/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Selliane Halia Ishak
(PM-03)
Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi