MalukuMaluku Tengah

Dinilai Terlambat Tangani Bentrok Kariuw – Ory, Ini Kata Kapolda Maluku

potretmaluku.id – Kapolda Maluku Irjen Pol. Lotharia Latief membantah tudingan masyarakat terkait keterlambatan anggota Polri, dalam penanganan bentrok dua Negeri di Pulau Haruku yakni Kariuw dan Ory, Rabu (26/1/2022).

Kepada potretmaluku.id, Kapolda Latief mengatakan, pihaknya sudah mengirim sebanyak 2 peleton personil ke lokasi kejadian. Namun yang utama adalah bagaimana  masyarakat juga bisa menahan diri dan tidak ada niat untuk melakukan kekerasan serta menjaga kerukunan bersama.

“Jangan mudah untuk menyatakan statemen yang sepertinya menyalahkan aparat keamanan. Harusnya juga melihat sikon di lapangan. Bahkan kemarin kita evakuasi warga yg tersabet senjata tajam. Ada anggota saya juga terkena tembakan dari salah satu kelompok dan saat ini sedang dirawat intensif di RS Bhayangkara Ambon,” ujar Kapolda Latief.

Ditanya soal akar permasalahan, dia menjelaskan, peristiwa tersebut merupakan masalah yang sudah lama, yakni masalah tapal batas tanah desa.

Terhadap hal ini, menjadi catatan penting untuk kedepan harus diselesaikan sesuai kaidah hukum berlaku.

Selain itu, Kapolda Latief juga menjelaskan terkait pelaku penembakan, akan dicari dan ditemukan serta dituntaskan sesuai hukum.

Dirinya berharap, masyarakat tidak mudah terprovokasi dan selalu menjaga keamanan yang dimulai dari dalam lingkungan tempat tinggal masing-masing.

“Kerjasama masyarakat penting, karena sekalipun usaha keamanan dilakukan namun jika tidak dibantu masyarakat maka semuanya sia-sia,” pungkasnya.(WEH)


Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi

Berita Serupa

Back to top button