Pemkot Ambon Tergetkan Vaksinasi 33 Ribu Remaja
potretmaluku.id – Pemerintah Kota Ambon melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) menargetkan sebanyak 33.000 anak dan remaja berusia 12 hingga 17 tahun untuk divaksin. Namun, target vaksinasi itu belum mencapai target. Karena tercatat hari ini yang mengikuti vaksin baru sebanyak 3.274 remaja atau 9,8 persen.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Ambon, Wendy Pelupessy mengatakan, vaksinasi remaja lebih dominan difokuskan di Puskesmas terdekat dan serta Gerai Vaksinasi Presisi Polda Maluku.
“Yang sudah divaksin sampai hari ini itu 3.274 anak untuk usia 12 hingga 17 tahun. Artinya sudah 9,8 persen dari target kita yaitu 33 ribu remaja,” jelas Wendy kepada wartawan di Balai Kota Ambon, Rabu (18/8/2021).
Dia katakan, sosialisasi dan edukasi tetap dilakukan karena remaja termasuk dalam kelompok rentan yang mudah terpapar oleh Covid-19.
“Kemarin juga ada kasus kematian secara nasional yang terjadi pada anak cukup meningkat, sehingga anak usia 12 hingga 17 tahun wajib untuk lakukan vaksin,” katanya.
Wendy berharap, target bisa tercapai, sehingga sangat diharapkan kerjasama orang tua untuk memberi edukasi, dukungan dan semangat kepada anak, agar dapat divaksin, guna kebaikan anak.(WEH)
Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi