Patrick : Ambon Harus Punya Sirkuit Balap Motor, Untuk Mencegah Balap Liar

potretmaluku.id – Wakil Ketua DPRD Kota Ambon, Patrick Moenandar bakal mengupayakan agar Kota Ambon memiliki sirkuit road race atau balap motor.
Menurutnya, Kota Ambon harus memiliki sirkuit road race untuk mencegah adanya balap liar yang mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Saya pahami sungguh soal keuangan daerah kita. Ambon harus punya sirkuit balap motor, untuk mencegah balap liar,” ungkap Patrick, Kamis (16/1/2025).
Dia menyebut, maraknya balap liar di Kota Ambon itu dikarenakan kurangnya event-event balap yang digelar, baik oleh pemerintah maupun Ikatan Motor Indonesia (IMI).
Akibatnya, bakat anak muda disalurkan lewat aksi-aksi yang tidak resmi, yang kemudian mengganggu kamtibmas. Dia mengaku akan mengupayakan pembangunan sirkuit balap di Ambon.
“Saya mengerti perasaan mereka. Sebab selama ini tidak memberikan prioritas untuk pembangunan sirkuit. Makanya mereka menunjukkan aksi mereka di jalanan,” katanya.
Anggota IMI Kota Ambon itu mengaku, akan berkoordinasi dengan kepala pemerintahan (raja) Negeri Rutong terkait hibah tanah untuk pembangunan sirkuit balap disana.
“Akan saya komunikasikan. Kalau bisa tanah negeri dipakai untuk pembangunan sirkuit balap,” ujarnya.
Menurut politisi Partai Perindo itu, IMI Ambon akan menggelar kejuaraan balap motor tiga seri di tahun ini. Seri pertama itu memperebutkan kejuaraan Walikota Ambon, seri kedua untuk kejuaraan Forkopimda dan seri ketiga itu untuk memperebutkan piala Wakil Ketua DPRD Ambon.
“Itu akan digelar di tahun ini. Kami memberikan panggung kepada para pembalap untuk meminimalisir aksi balap liar, yang berdampak pada kekacauan kamtibmas” jelas Patrick. (SAH)
Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi