potretmaluku.id – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Maluku mendeklarasikan dukungan kepada Zulkifli Hasan (Zulhas) menuju Kongres VI PAN.
Deklarasi dukungan terhadap Zulhas itu berlangsung usai acara pembukaan Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) yang berlangsung di Hotel Santika Ambon, Sabtu (4/5/2024).
Ketua DPW PAN Provinsi Maluku, Wahid Laitupa kepada potretmaluku.id mengatakan, DPW dan DPD PAN se-Maluku telah berkomitmen untuk mendukung Zulhas sebagai Ketum PAN periode 2025-2030.
“Kita sudah berkomitmen dukung pak Zulkifli Hasan sebagai Ketum untuk tiga periode,” kata Wahid.
Kata dia, PAN Maluku menilai Zulhas adalah sosok yang berhasil membawa partai ke arah yang lebih baik. Zulhas juga merupakan tokoh sentral PAN yang sudah menunjukkan prestasi bagus dalam memimpin partai.
Keberhasilan Zulhas membawa PAN menghadapi berbagai tantangan dalam pemilu sehingga berhasil menjaga eksistensi PAN di usianya yang ke-26 tahun.
Zulhas juga berhasil meningkatkan perolehan suara dan kursi PAN di pemilihan umum (Pemilu) 2024.
“Ini yang menjadi alasan kita untuk mendukung pak Zulhas sebagai Ketum PAN periode 2025-2030,” ungkap dia.
Pihaknya bersyukur bahwa PAN secara nasional di bawah kepemimpinan Ketu Zulhas mampu meningkatkan perolehan suara DPR RI ke Senayan.
PAN secara nasional mendapat tujuh persen lebih dukungan suara pada Pemilu Februari 2024 lalu. Zulhas juga dinilai telah mentransformasi PAN menjadi partai inklusif untuk semua golongan.
“Harus akui bahwa pak Zulhas mengajari kita seluruh kader untuk berfikir strategis. Sosok ini perlu dipertahankan menjadi pemimpin kita di PAN,” tandasnya. (HAS)
Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi