MalukuPolitik

Ambil Formulir Pendaftaran, FCT Optimis Dapat Tiket PDI Perjuangan

potretmaluku.id – Deputi I Kepala Staf Kepresidenan, Febry Calvin Tetelepta (FCT) mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon Gubernur Maluku di Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Maluku, Rabu (17/4/2024).

Kedatangan FCT di kantor DPD PDI Perjuangan Maluku diwakili oleh tim pemenangan sebagai utusan dari FCT, yang dipimpin Victor Palyama.

Kepada wartawan, Victor menyampaikan, FCT optimis akan mendapat rekomendasi dari PDI Perjuangan. Untuk itu, pihaknya mendatangi DPD PDI Perjuangan berdasarkan mandat dari FCT untuk mengambil formulir pendaftaran sebagai calon gubernur.

“Pada saatnya nanti, pak Febry Calvin Tetelepta sendiri yang akan langsung ke Sekretariat PDI Perjuangan untuk melakukan pengembalian formulir sekaligus melakukan pendaftaran sebagai calon gubernur,” kata Victor.

Menurutnya, sebagai kader PDI Perjuangan, FCT pernah ditugaskan sebagai calon anggota legislative (caleg) dari Dapil Papua. FCT juga pernah menjadi anggota Penelitian dan pengembangan (Litbang) DPP PDI Perjuangan.

“Tugas ketiga, jelang kongres partai, pak Febry menjalankan tugas pendataan terhadap asset-asset partai di KKT dan MBD,” katanya.

Victor memastikan, FCT bakal mengikuti seluruh proses pentahapan penjaringan calon kepala daerah di PDI Perjuangan. Menurutnya, FCT sangat yakin sungguh akan memperoleh dukungan dari DPP PDI Perjuangan.

“Sebagai kader PDI Perjuangan, beliau meyakini sungguh partai dimana dia berproses akan memberikan dukungan sepenuhnya kepada yang bersangkutan,” jelas Victor. (HAS)


Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi

Berita Serupa

Back to top button